[email protected] 0851-4124-5328

Musrenbangdes Penyusunan RKPD Tahun 2021

  • heri

ngambarsari.sideka.id | Pemerintah Desa Ngambarsari menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2021 di gedung balai Desa Ngambarsari, Kamis (23/1). Acara tersebut dihadiri oleh Camat Karangtengah, Tri Wiyatmoko, S.STP, beserta Dinas-Dinas Terkait dari Kecamatan Karangtengah. Adapun peserta Musrenbangdes terdiri dari Ketua dan anggota BPD Ngambarsari, Ketua dan anggota LPM, pengurus TP-PKK, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan pelaku usaha ekonomi mandiri.

[caption id="attachment_247" align="aligncenter" width="300"] Musrebangdes penyusunan RKPD 2021 di Balai Desa Sendang, Kamis (23/1)[/caption] Kades Ngambarsari, Fitri Hanany dalam sambutannya mengatakan bahwa musrenbangdes adalah kegiatan rutin tahunan dalam upaya menyusun perencanaan dibidang pembangunan melalui penjaringan aspirasi masyarakat dalam menentukan prioritas yang menjadi permasalahan di desa. Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa adalah forum musyawarah tahunan para pemangku kepentingan di tingkat desa untuk mendapatkan masukan mengenai kegiatan prioritas pembangunan di wilayah desa melalui musyawarah keterwakilan, serta menyepakati rencana kegiatan yang akan diusulkan pada Musrenbang Kecamatan. “Dalam pelaksanaan Musrenbangdes ini kita berpedoman surat edaran Bupati Wonogiri tanggal 31 Desember 2019 Nomor 050/8879 perihal arahan kebijakan dan prioritas pembangunan serta pedoman penyelenggaraan Musrenbang Tahun 2020 penyusunan RKPD Tahun 2021,” paparnya. [caption id="attachment_248" align="aligncenter" width="300"] Kades Ngambarsari, Fitri Hanany saat memberikan sambutan pada Musrebangdes penyusunan RKPD 2021 di Balai Desa Ngambarsari, Kamis (23/1)[/caption] Selanjutnya Camat Karangtengah, Tri Wiyatmoko, S.STP selaku ketua tim satu pemantau pelaksanaan musrenbangdes Kecamatan Karangtengah mengatakan terkait arahan dan petunjuk Bupati Wonogiri untuk merealisasikan beberapa program dalam rangka mengurangi angka kemiskinan di Wonogiri, desa supaya segera merespon dengan program nyata pengentasan kemiskinan. Ia menambahkan harus ada sinkronisasi dan harmonisasi terkait program pemerintah kabupaten. [caption id="attachment_249" align="aligncenter" width="300"] Camat Karangtengah, Tri Wiyatmoko, S.STP saat memberikan sambutan pada Musrebangdes penyusunan RKPD 2021 di Balai Desa Ngambarsari, Kamis (23/1)[/caption] Sekdes Ngambarsari, Nuryono dan Ketua LPM Ngambarsari, Suyarno memandu penyusunan usulan kegiatan yang akan dibawa saat musrenbang kecamatan Februari mendatang. Dalam kesempatan itu juga dipaparkan informasi perkiraan pagu indikatif untuk tahun anggaran 2020 dan beberapa usulan rencana kegiatan di tahun 2021 hasil dari musyawarah pra musrenbangdes. Usai pemaparan dilanjutkan dengan diskusi pleno untuk menentukan usulan skala prioritas RKPD tahun 2021. [caption id="attachment_250" align="alignnone" width="300"] Suasana diskusi dalam Musrenbangdes Desa Ngambarsari, Kamis (23/1)[/caption]
Hasil dalam musrenbangdes Desa Ngambarsari kali ini telah ditetapkan sebanyak 50 usulan kegiatan terdiri dari bidang pembangunan, pendidikan, kesehatan, pengentasan kemiskinan, pembinaan masyarakat, dan pemberdayaan masyarakat. Juga ditetapkan tim delegasi sebanyak 6 orang yang akan mengikuti musrenbang tingkat kecamatan yang akan dilaksanakan 12 Februari 2019 mendatang. Tim terdiri dari unsur kepala desa, ketua LPM, ketua KPMD, ketua TP PKK, ketua karang taruna dan 1 tokoh masyarakat. (adm)